Monday, July 27, 2015

Jus Buah Baik untuk Kesehatan

Bukan rahasia lagi bahwa buah-buahan merupakan sumber makanan alami yang bisa dengan mudah kita dapatkan. Buah - buahan dapat langsung dikonsumsi ataupun dihidangkan dengan beberapa cara agar lebih menarik dan lebih nikmat untuk dikonsumsi. Salah satu caranya adalah dengan dihaluskan atau sering kita sebut dengan Jus Buah.
Jus buah sendiri menjadi salah satu minuman favorit saat ini, karena rasanya yang segar dan dapat menghilangkan dahaga, apalagi pada kondisi cuaca yang panas. Selain itu jus buah juga kaya manfaat dan mampu menyehatkan tubuh. Diantaranya adalah memiliki antioksidan tinggi dan menyediakan energi bagi tubuh kita. 
Pada kesempatan kali ini akan kami sampaikan 5 (lima) jenis jus buah yang banyak memiliki manfaat bagi kesehatan tubuh manusia. Berikut adalah lima jus buah tersebut:

a. Jus apel 
Jus apel sangat bermanfaat bagi tubuh manusia, selain apel memiliki antioksidan yang tinggi, apel ternyata juga bermanfaat bagi orang yang sedang melaksanakan program dier. Sebaiknya jangan menambahkan gula pada saat Anda membuat jus apel karena zat yang dimiliki apel sudah cukup untuk memberikan energi pada tubuh. Apel juga bermanfaat untuk menurunkan kolesterol.

b. Jus jeruk
Jus jeruk menjadi favorit karena disamping rasanya yang segar, jus jeruk juga kaya vitamin C. 8 ons jus jeruk setara dengan kandungan potassium pada pisang. Kandungan vitamin dan nutrisi jus jeruk, menekan berat badan tidak berkembang dan menjaga tekanan darah tetap stabil.

c. Jus anggur merah
Satu ons jus anggur merah mengandung setidaknya 154 kalori. Sementara itu, kulit anggur merah mengandung senyawa resveratol yang diyakini memiliki kemampuan mencegah kanker. Anggur merah kaya potasium dan vitamin C, jus ini juga sangat baik bagi seseorang yang sedang diet.

d. Jus cranberry
Buahcranberry memiliki antioksidan tinggi yang mampu menahan terjadinya infeksi pada saluran urin. Sifat asam jus cranberry akan menghambat pertumbuhan bakteri penyebab infeksi dan membuat tubuh selalu segar serta terbebas dari infeksi dalam tubuh. 

e. Jus tomat
Jus tomat sangat mudah untuk didapat karena memang biasa dijumpai dalam kehidupan sehari-hari. Jus tomat sangat bermanfaat bagi seseorang yang sedang melakukan diet. Selain itu, jus tomat juga mengandung potasium, lycopen, vitamin C dan betacaroten yang berguna untuk menjaga kesehatan mata dan daya tahan tubuh. Tomat memiliki kandungan 53 kalori yang dibutuhkan oleh tubuh.

Itulah  mengenai Lima Jus Buah Yang Baik Untuk Dikonsumsi dan beberapa manfaat nya, mohon maaf apabila ada kesalahan dan terimakasih telah bersedia membaca artikel dari kami. 
Semoga bermanfaat.